HeadlineJadwal Dividen

Jadwal Dividen 2021, Multi Prima (IDX: LPIN) Bagi Dividen Rp 117 Per Lembar

Tempias.com, JAKARTA – PT. Multi Prima Sejahtera Tbk. (IDX: LPIN) mengumumkan membagikan dividen 2021 untuk kinerja tahun lalu Rp 117 per lembar.

Dividen yang dibayarkan LPIN setara dengan Rp 49,72 miliar. Perseroan juga menempatkan sebagian laba bersih yakni sebesar Rp 200 juta sebagai dana cadangan. Selanjutnya Rp 163,99 miliar dicatatkan sebagai saldo laba ditahan.

Dividen LPIN akan masuk ke rekening investor pada 20 Agustus 2021. Sementara pemegang saham LPIN yang berhak mendapatkan dividen (cum dividen) adalah investor yang tercatat namanya di pasar reguler atau negosiasi pada 2 Agustus 2021. Sedangkan cum dividen pasar tunai pada 4 Agustus 2021.

 

BACA JUGA: Dividen 2021, Paramita Bangun Sarana (IDX: PBSA) Bagi Rp 27 per Lembar

 

RUPS LPIN juga menyetujui pengunduran diri Made Saputra Djaya sebagai direktur perusahaan. Selanjutnya anak usaha Multipolar ini (MLPL) menetapkan jajaran direksi dan komisaris:

PRESIDEN KOMISARIS: Lukman Djaja
Komisaris: Dennis Villafuerte Valencia
Komisaris: Yerry Goei

Direksi
PRESIDEN DIREKTUR: Eddy Harsono Handoko
DIREKTUR: Chrysologus RN Sinulingga
DIREKTUR: Ryn Mulyanto Riyadi Hermawan

LPIN merupakan perusahaan otomotif dalam konglomerasi Lippo. Perusahaan ini memproduksi suku cadang otomotif seperti busi. Alamat Multi Prima berada pada Karawaci Office Park Blok M No. 39-50, Lippo Karawaci, Tangerang, Banten

Redaksi

Dukung kami untuk terus menyajikan konten bermanfaat dan memberi insight. Hubungi kami untuk konten di redaksi@theeconopost.com. Untuk kerja sama iklan dan promosi lainnya ke marketing@theeconopost.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Untuk mengcopy teks yang dibutuhkan hubungi marketing@theeconopost.com