Laba Bank Mandiri (BMRI) pada 2024 Capai Rp55,8 Triliun
TheEconopost.com, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) mencatatkan laba bersih (net profit) mencapai Rp55,8 triliun per Desember 2024. Pencapaian ini lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun 2023 sebesar Rp 55,1 triliun,
Dikutip dari Corporate Snapshot laman Bank Mandiri, Rabu, 5 Februari 2025, , total aset (total assets) Bank Mandiri tercatat sebesar Rp2.427 triliun pada akhir tahun lalu. Selanjutnya total kredit (total loans) yang telah disalurkan mencapai Rp1.670 triliun.
Dari sisi kualitas aset, rasio kredit bermasalah (Non-Performing Loan/NPL) Bank Mandiri berada di level 0,97%. Level kredit macet ini mengindikasikan tingkat risiko kredit yang terjaga dengan baik meski mengalami kenaikan. Pada tahun 2023 lalu, NPL Bank Mandiri tercatat sebesar 1,02%.
Sementara itu, dana pihak ketiga (third party funds/DPK) baik berupa tabungan, deposito hingga giro yang dihimpun mencapai Rp1.699 triliun, dengan rasio dana murah (Current Account Savings Account/CASA Ratio) sebesar 74,8%. CASA Ratio yang tinggi mencerminkan efisiensi biaya dana yang berkontribusi pada profitabilitas bank.
Rasio pinjaman terhadap simpanan (Loan to Deposit Ratio/LDR) untuk entitas bank tercatat sebesar 95,1%, menunjukkan optimalisasi penyaluran kredit dari dana yang dihimpun. Sementara itu, Return on Equity (ROE) Bank Mandiri mencapai 21,2%, yang mencerminkan efisiensi dalam menghasilkan laba dari modal sendiri yang dimiliki.
Dari sisi permodalan, rasio kecukupan modal (Capital Adequacy Ratio/CAR) berada di level 20,9%, memberikan ruang yang cukup bagi ekspansi bisnis dan ketahanan terhadap risiko keuangan.
Terima Kasih Sudah Membaca Berita Premium di The Econopost! Konten yang Anda baca merupakan konten premium. Dukung kami dengan melakukan pembayaran melalui QRIS senilai Rp 5.000. ![]() Cukup scan QR code yang tersedia, dan terus nikmati informasi terbaru yang kami sajikan khusus untuk Anda. Kontribusi Anda sangat berarti bagi kami untuk terus menghadirkan informasi tajam, terpercaya, dan eksklusif sesuai kebutuhan. Best Regard |