Finance

Singkirkan Jepang, Rudy S. Sjamsuddin jadi Pengendali Tunggal Pabrik Seng Sermani Steel Cap Jonga Merah

Tempias.com, JAKARTA – Pengendalian pabrik seng PT Sermani Steel, produsen atap Cap Jonga Merah, resmi beralih kepada Rudy S. Sjamsuddin, putra bungsu almarhum Syamsuddin Daeng Mangawing.

Peralihan ini setelah dua pemegang saham lainnya, JFE Steel Corporation dan Marubenu Itochu Steel Inc mengalihkan total 364 lembar saham atau setara 11 persen kepada Rudy S. Sjamsuddin.

“Sehingga mengakibatkan beralihnya pengendalian atas perseroan, yang semula adalah pengendalian bersama oleh ketiga pemegang saham menjadi pengendalian oleh hanya Rudy S. Sjamsuddin saja,” tertulis dalam pengumuman bertanggal hari ini, Senin, 10 April 2023.

Sebagai informasi, Sermani Steel dirintis pada 1969. Kepemilikan awal pabrik seng ini terdiri dari Syamsuddin Dg. Mangawing (Indonesia) dengan kepemilikan 50 persen, serta Marubeni Coorporation dan Nippon Kokan Kabushiki Kaisha (Jepang) dengan kepemilikan masing masing sebesar 25 persen. Gabungan ketiga nama juga yang menjadi cikal kata Sermani.

Saat awal pendirian, kapasitas terpasang Sermani Steel mencapai 30.000 ton per tahun melalui 2 mesin. Peremajaan mesin pada 2011 membuat kapasitas terpasang menjadi 40.000 ton per tahun. Nama Rudy sendiri pernah tercatat sebagai Ketua Gabungan Pengusaha Seng Indonesia (Gabsi).

 

(Putra, O. Permana)

Redaksi

Dukung kami untuk terus menyajikan konten bermanfaat dan memberi insight. Hubungi kami untuk konten di redaksi@theeconopost.com. Untuk kerja sama iklan dan promosi lainnya ke marketing@theeconopost.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Untuk mengcopy teks yang dibutuhkan hubungi marketing@theeconopost.com