Grup Djarum Akuisisi Kendali Kumparan.com Lewat GDP Venture
PT Global Digital International (GDP Venture), inkubator startup Grup Djarum, mengumumkan akan meningkatkan kepemilikan di PT Dynamo Media Network, penerbit Kumparan.com, menjadi 82%. Langkah ini dilakukan melalui pembelian seluruh saham Seri A yang belum dimiliki GDP, serta saham Seri Z dari semua pemegang saham Seri Z di PT Dynamo Media Network.
Dalam pengumuman di Media, Dynamo media menyatakan aksi GDP akan mengakibatkan perubahan pengendali di penerbit Kumparan.
“Dengan pengambilalihan tersebut, PT Global Digital Internasional [GDP Venture] akan menjadi pemegang saham pengendali perseroan dan akan memiliki 82% dari seluruh saham dengan hak suara,” tertulis dalam pengumuman.
Kreditur yang memiliki keberatan diberi waktu 14 hari untuk mengajukan sanggahan atas aksi korporasi ini.

GDP Venture, didirikan pada 2010 dan dipimpin oleh Martin Hartono, putra mahkota Grup Djarum. Perusahaan ini merupakan inkubator yang berfokus pada sektor perdagangan, produk konsumen, media, dan solusi digital. Selain Martin Hartono sebagai CEO, GDP juga dipimpin oleh On Lee sebagai CTO dan Danny Wirianto sebagai Direktur Bisnis.
Media dalam portofolio GDP seperti Kaskus, Narasi, Mojok, Historia, IDN Media, Bolalab, Popmama, Womantalk, hingga Yummy. Termasuk Kumparan, total portofolio GDP di sektor media mencapai 27 perusahaan.
