Emiten Pembagi Dividen 15-30 April, ITMG Tertinggi Rp2.245 per Saham, LPPF Yield Terjumbo
TheEconopost.com, Sejumlah emiten di Bursa Efek Indonesia (BEI) akan memasuki periode cum dividen dalam waktu dekat sepanjang sisa April 2025.
Dikutip dari KSEI, Selasa, 15 April 2025, PT Indo Tambangraya Megah Tbk. (ITMG) tercatat sebagai emiten dengan nilai dividen tertinggi, yakni Rp2.245 per saham, dengan dividend yield mencapai 9,05%.
Pemegang yield terbesar di sisa April yang sudah mengumumkan dividennya adalah Matahari Department Store yang menawarkan yield 14% berdasarkan harga penutupan kemarin (14/4/2025).
Sedangkan emiten terbaru yang mengumumkan dividen adalah Bank CIMB Niaga (BNGA) dengan cum date 23 April 2025. Bank CIMB membagikan dividen Rp155 per lembar. Dengan harga penutupan sebesar Rp1.785, maka yield yang ditawarkan setara 8,6%.
Berikut jadwal, besaran dividen, dan dividend yield sejumlah emiten pada 15-30 April 2025 yang dikutip dari KSEI pada hari ini, Selasa (15/4/2025):
- PT Indo Tambangraya Megah Tbk. (ITMG)
Dividen: Rp2.245 per saham
Harga saham: Rp24.800
Yield: 9,05%
Cum date: 17 April 2025, pembayaran: 7 Mei 2025. - PT Bank CIMB Niaga Tbk. (BNGA)
Dividen: Rp115 per saham
Harga saham: Rp1.785
Yield: 8,68%
Cum date: 23 April 2025, pembayaran: 14 Mei 2025. - PT Matahari Department Store Tbk. (LPPF)
Dividen: Rp300 per saham
Harga saham: Rp2.050
Yield: 14,63%
Cum date: 21 April 2025, pembayaran: 29 April 2025.
- PT Bank Maybank Indonesia Tbk. (BNII)
Dividen: Rp5,86 per saham
Harga saham: Rp194
Yield: 3,02%
Cum date: 22 April 2025, pembayaran: 9 Mei 2025. - PT Allo Bank Indonesia Tbk. (BBHI)
Dividen: Rp10,74 per saham
Harga saham: Rp655
Yield: 1,64%
Cum date: 21 April 2025, pembayaran: 30 April 2025. - PT Avia Avian Tbk. (AVIA)
Dividen: Rp11 per saham
Harga saham: Rp400
Yield: 2,75%
Cum date: 21 April 2025, pembayaran: 30 April 2025. - PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk. (JPFA)
Dividen: Rp70 per saham
Harga saham: Rp2.050
Yield: 3,41%
Cum date: 21 April 2025, pembayaran: 29 April 2025. - PT Bank Permata Tbk. (BNLI)
Dividen: Rp30 per saham
Harga saham: Rp2.350
Yield: 1,28%
Cum date: 17 April 2025, pembayaran: 8 Mei 2025. - PT Arwana Citramulia Tbk. (ARNA)
Dividen: Rp43 per saham
Harga saham: Rp655
Yield: 6,56%
Cum date: 16 April 2025, pembayaran: 29 April 2025. - PT Nippon Indosari Corpindo Tbk. (ROTI)
Dividen: Rp79,44 per saham
Harga saham: Rp970
Yield: 8,19%
Cum date: 16 April 2025, pembayaran: 28 April 2025. - PT Sigma Energy Compressindo Tbk. (SICO)
Dividen: Rp3 per saham
Harga saham: Rp98
Yield: 3,06%
Cum date: 15 April 2025, pembayaran: 9 Mei 2025. - PT Bank Mega Tbk. (MEGA)
Dividen: Rp89,64 per saham
Harga saham: Rp3.600
Yield: 2,49%
Cum date: 15 April 2025, pembayaran: 29 April 2025.
Investor yang ingin memperoleh dividen disarankan mencermati tanggal cum date masing-masing emiten agar tercatat sebagai pemegang saham yang berhak menerima pembagian laba tersebut. Yield yang tinggi dapat menjadi daya tarik, namun investor juga perlu mempertimbangkan faktor fundamental dan prospek bisnis emiten.
Bayar Sesuai Keinginan Anda Terima kasih telah membaca berita istimewa di The Econopost. Jika Anda menyukai jurnalisme kami—bebas klikbait, bebas tekanan politik, dan fokus pada hal-hal penting di pasar dan ekonomi—dukung kami dengan membeli berita yang Anda suka sesuai keinginan. Tak ada paywall. Tak ada sponsor yang mengatur isi. Hanya Anda yang membuat kami tetap independen. Berapapun dukungan Anda, sangat berarti. Mari jaga berita berkualitas tetap hidup dan bisa diakses semua orang. Bayar Sekarang – Sesuai Keinginan Anda!. ![]() Cukup scan QR code yang tersedia, dan terus nikmati informasi terbaru yang kami sajikan khusus untuk Anda. Kontribusi Anda sangat berarti bagi kami untuk terus menghadirkan informasi tajam, terpercaya, dan eksklusif sesuai kebutuhan. |