Indeks MSCI Mei 2024 Berubah, TPIA Masuk
MSCI, penyedia indeks pasar saham global terkemuka, mengumumkan perubahan konstituen untuk Indeks Standar Global MSCI yang akan berlaku mulai penutupan perdagangan pada tanggal 31 Mei 2024.
Perusahaan petrokimia terbesar milik crazy rich Prajogo Pangestu terkemuka Indonesia, Chandra Asri Pacific (TPIA), akan ditambahkan ke dalam indeks ini. Sebagai pemain utama dalam industri petrokimia di Asia Tenggara, Chandra Asri dikenal karena produk-produk petrokimia dasar yang digunakan dalam berbagai industri manufaktur.
Dalam perhitungan yang sama. MSCI menghapus perusahaan menara milik grup Djarum yakni Sarana Menara Nusantara (TOWR) serta holding BUMN persemenan yakni Semen Indonesia (SMGR).
Sebagai konteks Sarana Menara Nusantara adalah salah satu perusahaan penyedia infrastruktur telekomunikasi terbesar di Indonesia, yang mengoperasikan puluhan ribuan menara telekomunikasi di seluruh negeri. Semen Indonesia, di sisi lain, merupakan produsen semen terbesar di Indonesia yang memainkan peran penting dalam sektor konstruksi dan infrastruktur negara.
Dalam tinjauan Indeks Global Small Cap MSCI, terdapat beberapa penambahan dan penghapusan konstituen. Saham-saham yang ditambahkan meliputi Gudang Garam (GGRM), produsen rokok terkemuka yang berbasis di Kediri, Jawa Timur; Mitra Keluarga (MIKA), operator jaringan rumah sakit swasta yang terkenal di Indonesia; Semen Indonesia (SMGR).
Saat yang sama, untuk MSCI Global Small Index, juga dilakukan rebalancing dengan menghapus Astra Otoparts (AUTO), pemasok komponen otomotif terkemuka; perusahaan yang bergerak dalam bidang infrastruktur energi Astrindo Nusantara (BIPI); bank komersial yang berfokus pada segmen ritel dan usaha kecil dengan investor dari Korea Selatan yakni Bank KB Bukopin (BBKP), serta Energi Mega (ENRG), perusahaan yang beroperasi di sektor energi dan sumber daya alam milik grup Bakrie.
Secara paralel dilakukan pengganti dengan memasukkan Ultrajaya Milk (ULTJ), perusahaan produsen susu dan minuman kesehatan yang beroperasi di Bandung, Jawa Barat. Perusahaan lain yang ditambahkan yakni Gudang Garam (GGRM), Mitra Keluarga (MIKA), dan Semen Indonesia (SMGR).
Tidak ada perubahan yang diumumkan untuk Indeks Global Micro Cap MSCI pada tinjauan kali ini.
Pengumuman berikutnya untuk tinjauan indeks MSCI akan dilakukan pada tanggal 12 Agustus 2024, dan akan berlaku efektif pada tanggal 2 September 2024. Para investor diharapkan untuk memperhatikan penyesuaian portofolio mereka sesuai dengan konstituen terbaru dari indeks MSCI, yang mencerminkan dinamika pasar dan kinerja perusahaan berdasarkan kapitalisasi pasar dan likuiditas saham.
Perubahan MSCI Global Standard Indexes berlaku setelah 31 Mei 2024.
MSCI GLOBAL STANDARD INDEXES
Additions:
* Chandra Asri Pacific (TPIA)
Deletions:
* Sarana Menara Nusantara (TOWR)
* Semen Indonesia (SMGR)
MSCI GLOBAL SMALL CAP INDEXES
Additions:
* Gudang Garam (GGRM)
* Mitra Keluarga (MIKA)
* Semen Indonesia (SMGR)
* Ultrajaya Milk (ULTJ)
Deletions:
* Astra Otoparts (AUTO)
* Astrindo Nusantara (BIPI)
* Bank KB Bukopin (BBKP)
* Bank Pembangunan Daerah
* Energi Mega (ENRG)
MSCI GLOBAL MICRO CAP INDEXES
–