Hasil RUPS Sidomuncul (IDX: SIDO) 2022: Tambahan Dividen Rp 22 per Lembar, Manajemen Diangkat Lagi
Tempias.com, JAKARTA – PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk. (IDX: SIDO) menetapkan tambahan dividen di 2022 ini sebesar Rp 22,7 per lembar.
Tambahan dividen SIDO ini merupakan kelanjutan dividen interim yang dibagikan pada Agustus 2021 lalu. Kala itu, SIDO memberikan dividen sebesar Rp 15,3 per lembar.
Artinya dengan penetapan dividen ini, maka atas kinerja tahun lalu, total dividen yang dibagikan SIDO adalah Rp 38 per lembar.
Jumlah itu setara dengan Rp 1,13 triliun atau setara 90 persen laba bersih 2021.
BACA JUGA: Saham SIDO, Prospek Investasi Jangka Panjang & Profil Affinity Equity Partners
Tiur Simamora, Sekretaris Perusahaan SIDO menyebutkan selain mengesahkan laporan keuangan, RUPS SIDO pada hari ini, Rabu, 30 Maret 2022 juga memberhentikan seluruh direksi dan komisaris perusahaan. Selanjutnya RUPS menunjuk pejabat yang sama untuk posisi seperti semula diberi kewenangan hingga 202 mendatang.
Sementara itu, untuk tambahan dividen SIDO yang dibagi pada 2022 ini, rapat menetapkan cum date pada 7 April 2022. Sedangkan pembayaran dividen dilakukan pada 28 April 2022.
Berikut Jadwal Pembayaran Dividen Saham SIDO 2022 atas Kinerja Tahun Lalu:
- Cum Dividen Tunai Saham SIDO di Pasar Reguler dan Negosiasi tanggal 07 April 2022
- Ex Dividen Tunai Saham SIDO di Pasar Reguler dan Negosiasi tanggal 08 April 2022
- Cum Dividen Tunai Saham SIDO di Pasar Tunai tanggal 11 April 2022
- Ex Dividen Tunai Saham SIDO di Pasar Tunai tanggal 12 April 2022
- Recording Date yang berhak atas Dividen Tunai (DPS) tanggal 11 April 2022
- Pembayaran Dividen Saham SIDO tanggal 28 April 2022
BACA JUGA: BJBR Tebar Dividen Per Lembar Rp 99, Harga Saham Anjlok
Saham SIDO pada penutupan perdagangan hari ini, Rabu, 30 April 2022 ditutup pada level Rp 995 per lembar atau melemah 0,5 persen secara harian.
Level harga ini membuat dividend yield saham sido pada 2022 atas kinerja tahun lalu berada pada level 3,81 persen. Sedikit di atas deposito bank pemerintah saat ini.
Berikut Jajaran Manajemen SIDO Hasil RUPS 2022:
DIREKSI SIDO 2022:
- Direktur Utama : Bapak David Hidayat;
- Direktur : Bapak Irwan Hidayat;
- Direktur : Bapak Leonard;
- Direktur : Bapak Darmadji Sidik;
DEWAN KOMISARIS SIDO 2022:
- Komisaris Utama : Bapak Jonatha Sofjan Hidajat;
- Komisaris : Bapak Johan Hidayat;
- Komisaris : Bapak Sigit Hartojo Hadi Santoso;
- Komisaris Independen : Bapak Segara Utama;
- Komisaris Independen : Ibu Lindawati Gani;
- Komisaris Independen : Bapak Dokter Mohammad Adib Khumaidi. (Ahmad Ridwan)
